Sobat Maxima, apakah Anda pernah mengalami masalah kursor laptop tidak bergerak? Hal ini bisa membuat bingung.
Kursor laptop tidak bergerak dengan baik tentunya dapat merepotkan aktivitas sehari-hari. Tentunya akan sangat mengganggu baik saat Anda bekerja maupun bermain.
Tenang saja, dalam artikel ini akan dibahas penyebab-penyebab mengapa kursor laptop tidak bergerak dan memberikan 10 cara untuk mengatasinya, khususnya di Windows 10 dan Windows 11.
Penyebab Kursor Laptop Tidak Bergerak
sumber: pixabay
Sebelum beralih ke cara mengatasi kursor laptop tidak bergerak, penting untuk mengetahui penyebabnya.
Setidaknya, ada lima penyebab masalah kursor laptop tidak bergerak yang bisa terjadi:
1. Pengaturan Touchpad
Pengaturan touchpad dapat berubah secara tidak sengaja, sehingga mematikan fungsi dari kursor. Biasanya terjadi setelah pembaruan sistem atau ketika menggunakan perangkat lain.
2. Driver yang Bermasalah
Driver mouse yang sudah tidak kompatibel dapat menyebabkan kursor laptop tidak bergerak. Biasanya sering kali terjadi setelah pembaruan OS atau pengunduhan perangkat baru
3. Masalah Software
Beberapa program yang diunduh dapat menyebabkan gangguan kinerja kursor. Misalnya, penggunaan aplikasi grafis yang berat bisa mengalihkan daya dari pengendalian kursor.
4. Masalah Hardware
Kerusakan pada mouse eksternal atau touchpad juga dapat menyebabkan kursor laptop tidak bergerak. Misalnya, ketika mouse terjatuh ataupun adanya debu dan kotoran pada sensor mouse.
5. Virus atau Malware
Infeksi virus atau malware ternyata juga dapat menyebabkan masalah pada pergerakan kursor.
Virus ataupun malware tertentu dapat mengubah pengaturan koneksi hardware, pada akhirnya mengganggu fungsionalitasnya.
Cara Mengatasi Kursor Laptop Tidak Bergerak di Windows 10
sumber: freepik
Jika Sobat Maxima menggunakan Windows 10 dan mengalami masalah ini, ada beberapa cara yang bisa dicoba:
1. Periksa Koneksi Mouse
Jika Anda menggunakan mouse eksternal dengan kabel, pastikan koneksinya baik. Coba colokkan mouse ke port USB lain atau gunakan mouse berbeda untuk mengecek apakah masalah hilang.
Kemudian jika Anda menggunakan mouse eksternal tanpa kabel, pastikan baterainya dalam kondisi prima dan dongle koneksi USB terpasang dengan benar.
2. Cek Pengaturan Touchpad
Cobalah cek pengaturan touchpad Anda, pastikan pengaturannya benar. Caranya sebagai berikut:
- Buka menu “Settings” dan pilih “Devices”
- Klik opsi “Touchpad” dan pastikan touchpad-nya aktif
3. Perbarui Driver Mouse
Driver yang sudah tidak cocok dengan sistem dapat menyebabkan kursor laptop tidak bergerak. Berikut cara memperbaruinya:
- Klik kanan pada tombol “Start” dan pilih opsi “Device Manager”
- Temukan opsi “Mice and other pointing devices”
- Klik kanan pada mouse dan pilih opsi “Update driver”
- Silakan ikuti petunjuk untuk memperbarui driver secara otomatis atau manua
4. Reinstall Driver Mouse
Selain memperbarui driver mouse, Anda mungkin perlu menghapus kemudian meng-instal ulang driver mouse. Caranya sebagai berikut:
- Buka “Device Manager”
- Klik kanan pada mouse dan pilih opsi “Uninstall device”
- Setelah dihapus, restart laptop. Windows akan menginstal ulang driver secara otomatis
5. Jalankan Troubleshooter
Windows 10 memiliki fitur pemecahan masalah atau troubleshooter untuk masalah kursor. Berikut caranya:
- Buka “Settings” dan pilih opsi “Update & Security”
- Pilih “Troubleshoot” dan cari opsi untuk perangkat keras dan perangkat lain
- Ikuti petunjuknya untuk menjalankan pemecahan masalah
6. Cek Program yang Berjalan
Beberapa program yang berjalan di latar belakang mungkin dapat mengganggu fungsi kursor.
Tekan “Ctrl + Shift + Esc” untuk membuka “Task Manager” dan lihat apakah ada aplikasi yang kemungkinan mengganggu fungsi kursor. Kemudian tutup aplikasi tersebut.
7. Reset Pengaturan Touchpad
Jika beberapa langkah di atas sudah dilakukan dan Anda masih mengalami masalah, cobalah me-reset pengaturan touchpad ke “default”.
Silakan coba pada menu pengaturan touchpad, cari opsi untuk melakukan reset dan ikuti langkah-langkah yang diberikan.
8. Restart Laptop
Masalah sederhana seperti kursor tidak berfungsi, sebenarnya dapat diatasi dengan merestart laptop.
Coba shut down dan nyalakan kembali perangkat laptop Anda. Dengan melaukan restart diharapkan dapat menyegarkan sistem dan mengatasi bug sementara.
9. Lakukan Scan Virus atau Malware
Virus atau malware bisa menyebabkan berbagai masalah pada sistem, termasuk sistem kursor. Gunakan program antivirus terpercaya untuk memindai dan menghapus virus atau malware.
10. Gunakan Mouse Eksternal
Jika hanya touchpad Anda yang tidak berfungsi, Anda bisa menggunakan mouse eksternal sebagai solusi sementara. Cara ini diharapkan dapat membantu Anda melanjutkan aktivitas dengan laptop.
Cara Mengatasi Kursor Laptop Tidak Bergerak di Windows 11
sumber: freepik
Sedangkan jika Sobat Maxima menggunakan Windows 11 dan mengalami masalah ini, ada beberapa cara yang bisa dicoba:
1. Periksa Sambungan Mouse
Seperti halnya di Windows 10, pastikan mouse terkoneksi terhubung dengan baik. Jika menggunakan mouse tanpa kabel, cek baterai dan koneksi dongle-nya.
2. Memeriksa Pengaturan Touchpad
Beikut cara untuk memeriksa pengaturan touchpad pada Windows 11:
- Buka menu “Settings” dan pilih opsi “Devices”
- Klik “Touchpad” dan pastikan pengaturannya sudah benar dan touchpad aktif
3. Perbarui Driver Perangkat
Barikut cara yang dapat Anda lakukan untuk memperbarui driver mouse di Windows 11:
- Klik kanan pada tombol “Start” dan pilih “Device Manager”
- Cari pilihan “Mice and other pointing devices”
- Klik kanan pada mouse dan pilih pengaturan “Update driver”
- Pastikan untuk memilih opsi yang sesuai untuk pembaruan di Windows
4. Install Ulang Driver Perangkat
Jika langkah sebelumnya gagal, Anda bisa coba untuk install ulang driver perangkat mouse. Ikuti langkah yang sama seperti yang dijelaskan untuk Windows 10!
5. Gunakan Troubleshooter
Seperti pada Windows 10, Windows 11 juga dilengkapi dengan fitur ini. Berikut caranya:
- Buka menu “Settings” dan pilih “System”
- Scroll ke bawah dan pilih “Troubleshoot” kemudian pilih “other troubleshooters”
- Jalankan alur pemecahan masalah untuk perangkat mouse
6. Cek Program yang Berjalan
Beberapa aplikasi dan program mungkin saja mengganggu fungsi dari kursor. Gunakan “Task Manager” untuk menutup aplikasi yang tidak perlu dan memberatkan kinerja laptop.
7. Reset Pengaturan Touchpad
Anda juga bisa mereset pengaturan touchpad di Windows 11. Silakan ketik “touchpad” pada menu “search” kemudian cari opsi untuk me-reset touchpad pada bagian “touchpad.
8. Restart Laptop
Restart laptop adalah cara yang paling sederhana. Dengan langkah ini, masalah kursor laptop tidak bergerak diharap dapat teratasi walau mungkin hanya sementara.
9. Pindai Kemungkinan Virus atau Malware
Selalu aktifkan antivirus dan lakukan pemindaian lengkap untuk memastikan tidak ada infeksi virus atau malware. Karena virus atau malware bisa saja mengganggu kinerja kursor.
10. Gunakan Mouse Eksternal
Sama halnya seperti di Windows 10, opsi menggunakan mouse eksternal bisa jadi solusi sementara hingga Anda dapat memperbaiki masalah pada touchpad.
Solusi Kebutuhan Laptop Perusahaan Anda
Melihat kepada kebutuhan yang tinggi dan berbagai resiko yang ada, PT. Maksimal Medikal Indonesia siap memenuhi kebutuhan Sobat Maxima dengan layanan penyewaan laptop berkualitas.
Dengan kami, Sobat Maxima bisa menikmati fleksibilitas tak terbatas dalam penyewaan laptop untuk keperluan bisnis, acara, atau proyek khusus.
Kami menyediakan berbagai pilihan laptop terbaru yang sesuai dengan kebutuhan. Mulai dari laptop pelajar, bisnis, hingga laptop gaming.
Rasakan kenyamanan dan ketenangan dengan layanan pelanggan yang ramah serta dukungan teknis andal dari PT. Maksimal Medikal Indonesia.
Dapatkan penawaran terbaik dan pastikan Sobat Maxima memilih laptop yang tepat untuk mendukung produktivitas pekerjaan dan hiburan sehari-hari.
No responses yet